Agro Park Klumpit, Wisata Hits Di Tuban

By | August 12, 2020

Tuban merupakan daerah di Jawa Timur yang mungkin kurang terekspos pariwisatanya. Padahal tuban juga memiliki potensi wisata alam yang gak kalah menariknya dengan daerah lain. Dengan topografi dataran tinggi yang didominasi oleh perbukitan kapur, tak sulit untuk mengembangkan sebuah destinasi wisata. Salah satunya yang lagi ramai diperbincangkan adalah Wisata Agro Park Klumpit. Selain menyuguhkan keindahan alam, juga dibalut dengan spot spot kekinian untuk berswafoto.

Lokasi Agro Park Klumpit sendiri adalah bekas tambang batu. Karena terbentur perizinan, membuat material disana tidak bisa dibawa keluar. Al hasil tempat tersebut sempat monggrok cukup lama. Akhirnya sejak 2017 lalu tempat ini mulai ditata dan diubah menjadi sebuah destinasi wisata. Untuk menambah kesan rindang, bukit yang awalnya gersang itu ditanami dengan pohon dan buah. Kini tempatnyapun kian berkembang dengan berbagai fasilitas dan spot spot berswafoto.

Beberapa fasilitas agro park klumpit yang sudah tersedia saat ini antara lain pendopo, gazebo, taman bunga, tempat ibadah, toilet, dan tentunya spot foto. Ada berbagai macam bentuk spot foto yang bisa kamu temukan seperti ayunan, spot berbentuk angsa, spot berbentuk kuda, gorilla dan lain sebagainya. Selain hunting foto, diatas bukit kamu juga bisa menanti keindahan matahari saat mulai terbenam.

Harga Tiket Masuk

Dikutip dari travelandword.com, tiket masuk agro park klumpit ini masih gratis. Para pengunjung hanya dikenakan biaya parkir yakni Rp 5 ribu untuk sepeda motor dan Rp 10 ribu untuk mobil. Jika membawa uang lebih, bisa sekalian menikmati aneka jajanan yang tersedia di café & resto.

Alamat

Lokasi agro park klumpit terletak di dusun bentaor, kelurahan klumpit, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban. Kamu harus menempuh jarak sekitar 25 km jika dari pusat kota. Sayangnya untuk menuju lokasi memang tidak tersedia angkutan umum, jadi kamu harus membawa kendaraan pribadi.

Akses jalan menuju wisata klumpit terbilang mulus. Akan tetapi karena letaknya berada di perbukitan jadi kamu harus melewati jalan yang berkelok dan naik turun. Bagaimana anda tertarik untuk mengunjunginya?