Macam-macam Sayur Bening Sehat dan Sedap

By | November 13, 2020

Sayur merupakan salah satu sumber makanan yang memiliki kandungan mineral dan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal inilah yang membuat sayuran masuk ke dalam menu empat sehat lima sempurna. Diantara beberapa jenis olahan sayur yang sering dimasak, sayur bening menjadi salah satu menu yang banyak dipilih.

Sayur bening sendiri merupakan salah satu masakan khas Indonesia yang biasanya banyak terdapat di daerah Jawa. Selain lebih menyehatkan, cara memasak sayur bening juga cukup mudah dan bahan-bahannya banyak tersedia disekitar kita. Dan berikut adalah macam-macam sayur bening dengan rasa sedap yang bisa anda coba masak sendiri di rumah :

Macam-macam Sayur Bening

1. Sayur Bayam

Sayur Bening Bayam

Bayam merupakan sayuran yang kaya serat dan vitamin, sehingga memiliki manfaat yang baik bagi tubuh. Apalagi jika ditambahkan dengan jagung manis yang memiliki rasa yang gurih dan sedap. Untuk membuat sayuran tidak membutuhkan bahan yang terlalu banyak. Kamu yang perlu menyiapkan seikat bayam dan jagung serta beberapa bumbu seperti bawang merah, bawang putih dan tomat.

Selain itu cara memasaknya juga cukup mudah. Ambil bagian daun bayam, kemudian cuci dengan bahan bahan yang lain. Selanjutnya, iris bumbu bawang merah, bawang putih beserta tomat. Kemudian rebus air hingga mendidih, dan masukkan jagung manis terlebih dahulu lalu disusul dengan sayuran bayam. Masukkan irisan bawang merah, bawang putih dan tomat. Jangan lupa tambahkan garam dan penyedap rasa, agar rasanya lebih pas.

2. Sayur Daun Kelor

Sayur Bening Daun Kelor

Macam macam sayur bening lainnya yang bisa kamu buat dengan mudah selain sayur bayam, yaitu sayur daun kelor. Daun kelor dikenal memiliki nilai gizi yang tinggi dan menyehatkan tubuh. Kamu juga bisa menambahkan biji jagung manis ke dalam sayuran bening ini, agar rasanya semakin nikmat. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat sayur ini yaitu daun kelor, bawang merah, bawang putih, tomat, temu kunci, garam dan penyedap rasa.

Cara memasak sayur daun kelor sangat praktis. Rebus daun kelor terlebih dahulu, kemudian peras untuk menghilangkan airnya. Masukkan daun kelor, irisan bawang merah, bawang putih dan tomat ke dalam air mendidih. Kemudian tambahkan garam dan penyedap rasa. Sayuran bening daun kelor sudah siap untuk dinikmati.

3. Sayur Oyong

Sayur Bening Oyong

Oyong juga sering disebut dengan gambas. Sayuran ini sangat cocok diolah pada saat kamu tidak memiliki banyak waktu, seperti saat sahur. Untuk membuat sayuran ini, kamu membutuhkan sayuran oyong yang sudah dipotong potong, ayam atau soon, bawang merah dan bawang putih. Langkah pertama yaitu dengan menumis bawang merah dan bawang putih terlebih dahulu. Kemudian, masukkan oyong ke dalam rebusan air mendidih ditambah dengan tumisan bawang dan ayam.

4. Sayur Daun Katuk

Sayur Bening Daun Katuk

Sayur katuk memiliki manfaat yang sangat baik bagi ibu menyusui karena bisa membantu untuk melancarkan ASI. Sayur ini biasanya diolah dengan menggunakan sambal balado. Sayur katuk juga merupakan salah satu jenis sayur bening yang rasanya juga tidak kalah nikmat, apalagi jika ditambahkan dengan jagung manis. Memasaknya pun tidak membutuhkan waktu yang lama, sehingga sangat cocok untuk kamu yang cukup sibuk atau sebagai santapan saat sahur.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat sayur katuk diantaranya sayur katuk, jagung manis jika dirasa perlu, bawang merah, bawang putih, garam dan penyedap rasa. Masukkan irisan bawang putih dan bawang merah ke dalam air mendidih. Selanjutnya, masukkan daun katuk dan jagung manis, kemudian tambahkan dengan garam dan penyedap rasa. Sayur katuk sudah siap disajikan.

5. Sayur Sawi

Sayur Sawi Bening

Jika ingin menyantap sayur benih dengan rasa yang sedikit pedas, maka kamu bisa mencoba memasak sayur sawi. Rasanya yang nikmat apalagi jika disantap saat masih hangat. Cara membuatnya juga cukup mudah. Bahan yang dibutuhkan terdiri dari sayur sawi, bawang merah, bawang putih dan cabai. Tumis irisan bawang merah, bawang putih dan cabai. Kemudian masukkan sayur sawi, dan tambahkan dengan sedikit air sebagai kuahnya.

Itulah macam-macam sayur bening yang bisa anda masak dengan waktu yang lebih singkat. Cara memasak sayur ini memang tidak membutuhkan waktu yang lama, karena bahan bahan yang digunakan terbilang simpel. Umumnya bumbu yang dibutuhkan hanya irisan bawang merah, bawang putih, garam dan penyedap rasa. Kamu juga bisa menambahkan jagung manis agar rasanya lebih nikmat.